Webinar Komunikasi Publik di Pemerintah Daerah.
Komunikasi publik adalah proses komunikasi kepada banyak orang. Setiap penyampaian pesan atau informasi yang ditujukan kepada orang banyak bisa disebut komunikasi publik.
Dimasa pandemi COVID-19, komunikasi publik harus membangun kepercayaan masyarakat agar tidak terjadi kepanikan supaya penanganan COVID-19 dapat berjalan lancar.
Narasumber Webinar terdiri dari :
1. Wakil Gubernur Lampung, Ibu Chusnunia
2. Bupati Way Kanan, Bapak Raden Adipati
3. Plt. Kepala Bagian Pelayanan Informasi dan Komunikasi Publik Biro Humas KPK RI, Ibu Chrystelina GS
4. Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Lampung, Bapak Nur Rakhman Yusuf
5. Kasubdit Pelayanan Komunikasi Masyarakat Wilayah II, Direktorat Jenderal HAM, Kementerian Hukum dan HAM RI, Bapak Temmanengnga
Diharapkan webinar dapat memotivasi pemerintah daerah beserta Dinas terkait untuk memaksimalkan komunikasi publik agar masyarakat dapat menerima informasi sejelas-jelasnya sehingga transparansi dapat diwujudkan sesuai prinsip good governance.
Sumber: IG @pemprov.lampung