Gubernur Tinjau Kesiapan dan Antisipasi Covid19 di Pelabuhan Panjang
Bandar Lampung, --- Gubernur Lampung Arinal Djunaidi selaku Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid 19 Provinsi Lampung didampingi Ketua DPRD Provinsi Lampung, Forkopimda, Kadis Kominfotik, Kadis Kesehatan, Kadis Perhubungan dan beberapa Kepala OPD melanjutkan Peninjauan kesiapan dan antisipasi Covid 19 di Pelabuhan Panjang pada Selasa Siang.(07/04).
Pada kunjungan lanjutan ini Gubernur mendengarkan penjelasan dan laporan dari Kepala KKP Panjang, KSOP, Bea Cukai, GM. IPC Panjang tentang upaya yang dilakukan oleh unsur - unsur tersebut dalam upaya mencegah penyebaran Covid 19 di Pelabuhan Panjang, khususnya pengawasan terhadap Kapal Asing.
Pada kesempatan tersebut Gubernur menyerahkan secara simbolis Alat Pelindung Diri (APD) kepada tenaga Bongkar muat yang bekerja dilingkungan Pelabuhan Panjang.