Bimtek Komunikasi Publik PPID

Bimtek Komunikasi Publik 2019 diselenggarakan oleh Dinas Kominfotik Provinsi Lampung (Selasa/24 Juni 2019) bertempat di Swiss Belhotel Bandar Lampung. Ini merupakan kesekian kalinya dimana tahun 2018 yang lalu telah terselenggara 2 kali sebagai upaya penguatan PPID. Untuk hari ini, penyelenggaraan Bimtek menekankan pada daftar informasi publik di setiap PPID sehingga diharapkan mampu memback-up semua informasi yang ada di OPD masing-masing terutama informasi yang dikecualikan sesuai UU No.14 Tahun 2008 tentang KIP. 


Dalam sambutan Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Lampung - Chandri mengatakan bahwa Bimtek yang dilaksanakan hari merupakan wahana yang strategis dalam upaya meningkatkan dan pengembangan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi bagi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi.


Bimtek hari ini  diikuti oleh Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung dan seluruh  PPID Pembantu (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung.